Minggu, 09 Desember 2012

Membuat Jaringan Wireless Ad Hoc di Windows 7

Jaringan Wireless Ad Hoc adalah mode jaringan wireless yang memungkinkan dua atau lebih device (komputer atau router) untuk saling berkomunikasi satu sama lain secara langsung (dikenal dengan istilah peer to peer) tanpa melalui Central Wireless Router atau Acces Point (AP). Jaringan Ad hoc ini dapat digunakan untuk berbagi file dari satu komputer ke komputer yang lain atau bisa juga digunakan untuk bermain game multiplayer.

Kali wa'ang-zone akan sharing tentang cara membuat jaringan ad hoc di Windows 7.
  • Masuk ke Network Sharing Center 

  • Lalu pilih menu set up new connection or network


  • Pilih Set Up a Wireless Ad hoc (Computer-to-computer) Network dan klik Next. 

  • Isi nama jaringan serta passwordnya.
    Sekedar informasi untuk security type:
    - No authentication (OPEN) : Tidak menggunakan password
    - WEP : Teknologi menggunakan password, tapi sudah kuno. Digunakan untuk perangkat-perangkat atau komputer lama. Tidak disarankan.
    - WPA2-PERSONAL : Teknologi menggunakan password yang lebih modern.

  • Jika sudah selesai, klik next dan tunggu beberapa saat lalu klik close.
  • Sekarang jaringan Ad Hoc yang anda buat sudah siap untuk digunakan.


0 komentar:

Posting Komentar